Tidak terasa hampir 1 minggu saya tidak mengisi postingan baru pada blog ini, entah mengapa susah sekali untuk memulai menulis kata demi kata yang bisa mengisi kekosongan selama beberapa hari ini. Memang tidak selama 6 hari kemarin saya habiskan waktu dirumah, selama 4 hari saya melakukan perjalanan keluar kota untuk mengikuti acara yang diadakan oleh Perusahaan Network Marketing yang sedang saya geluti sekarang.
Ok, kita mulai saja, terus terang postingan kali ini saya terinspirasi oleh artikel dari mas Agung Jatnika dengan judul Apa yang akan ANDA lakukan Saat PENSIUN Tiba ?
Sebuah pertanyaan yang suka tidak suka, mau tidak mau harus dijawab oleh anda yang saat ini masih bekerja sebagai karyawan atau pegawai. bukannya saya bermaksud untuk menggurui, saya hanya sekedar mengingatkan bahwa KM 55 JALAN ANDA PUTUS, lho apa hubungannya dengan jalan ???
Kalau tidak salah umur pensiun sampai umur 55 tahun (tolong dikoreksi), dan bagi anda yang tergantung 100% dari Active Income, biasanya pendapatan anda akan berangsur-angsur menurun, inilah yang saya maksudkan dengan KM 55 JALAN ANDA PUTUS.
Jika anda sedang mengendarai mobil menuju kota idaman yang jaraknya masih cukup jauh, lalu anda melihat papan penunjuk jalan (rambu) yang dipasang di pinggir jalan dan cukup mencolok berbunyi “Awas, jalan anda putus pada km 55!”, kira-kira apa yang akan anda lakukan ?
Apakah anda terus melaju sampai bertemu dengan jalan putus atau secepatnya mulai mencari jalan alternatif sejak anda melihat papan pengumuman tadi ? keputusan ada di tangan anda, tidak ada yang bisa memaksakan suatu kehendak apapun apalagi soal keputusan hidup kepada anda kecuali diri anda sendiri, langkah yang paling logis menurut akal sehat adalah kita segera mencari jalan alternatif SEJAK kita melihat pengumuman tersebut.
Akan tetapi ini sebuah kejadian aneh tapi memang kenyataan bahwa banyak sekali orang tidak termasuk anda tentunya, yang masih melaju dengan tenangnya sampai di km 55 dan bertemu dengan jalan yang putus baru sibuk mencari jalan alternatif untuk sampai ditempat tujuan.
Nah bagi anda yang sekarang masih muda dan baru meniti karir, secepatnya lah anda menemukan jalan alternatif anda sebelum jalan anda putus di km 55, anggaplah postingan saya kali ini adalah papan pengumuman dipinggir jalan, sekedar mengingatkan anda dan terutama untuk saya pribadi agar secepatnya mencari dan menemukan jalan alternatif agar kita benar-benar sampai ke tempat yang kita tuju.
Dalam artikel sebelumnya Start With Your Dream, temukan sebuah tujuan atau dream sebagai gambaran akhir tempat yang akan kita tuju, tulis apa yang akan anda lakukan dan lakukan apa yang telah anda tuliskan.
Menurut Robert T. Kiyosaki ada 3 hal bijak yang bisa dijadikan jalan alternatif untuk kita, walapun ketiga hal ini selalu ada di sekeliling kita tapi hanya sedikit orang yang dapat melihatnya, yang pertama Pendidikan, Internet dan Network Marketing.
Tidak salah lagi anda berada dijalur yang tepat, dengan membangun bisnis internet, kita bisa secepatnya mengantisipasi jalan putus tadi, memang diperlukan kesabaran dan perjuangan yang lumayan besar untuk bisa sukses dengan bisnis internet.
Kita bisa memulainya dengan membuat satu blog sederhana dengan postingan alakadarnya seperti yang anda baca sekarang ini, sambil terus belajar bagaiamana membangun sebuah bisnis internet dari ahlinya, saya sendiri banyak belajar dari teman-teman yang sudah lebih dulu mengenal dunia blogger. Awalnya agak minder juga untuk membuat tulisan-tulisan untuk mengisi blog ini, tapi saya berpikir kalau saya tidak berani untuk memulai kapan saya bisa mempunyai sebuah bisnis yang besar.
Diperlukan satu langkah kecil untuk memulai sebuah perjalanan bermil-mil jauhnya, kata-kata inilah yang telah mendorong saya untuk berbagi disini bersama teman-teman semua.
Semoga bermanfaat dan sukses untuk anda semua.
18 comments:
Berani menulis dan memposting artikel memang hal utama untuk blogging...so don't be afraid to start blogging...
Salam... :)
@Agung Jatnika
Thanks komentarnya mas Agung, jadi tmbah semangat nih :)
Terimakasih Anda sudah menunjukkan 3 jalur alternatif yang tepat 100% bagi saya Mas Alie.
PENDIDIKAN - INTERNET - NETWORK MARKETING
Kebetulan tiga-tiganya menjadi fokus saya sekarang sebagai jalur alternatif agar tidak mandeg di KM 55.
NB: Blog ini sudah bisa diakses melalui BISNIS GURU
KLIK BISNIS GURU : Referensi Bisnis dan Info Pendidikan
Diperlukan satu langkah kecil untuk memulai sebuah perjalanan bermil-mil jauhnya...
sungguh luar biasa Pa Alie
==============================
semoga dengan langkahnya terus mengetahui dan mendapatkan bekal apa yang harus dimiliki.
==============================
boleh ikut melangkah pa Alie
==============================
@Umar Puja Kesuma & @rekanbisnisku
Trima Kasih sdh menyempatkan diri untuk memberikan komentar, dukungan anda semualah yang bisa membantu dalam langkah perjalanan menuju dream, ayo kita sama-sama melangkah Pak Dadang, sukses untuk anda semua
@Umar Puja Kesuma & @rekanbisnisku
Trima Kasih sdh menyempatkan diri untuk memberikan komentar, dukungan anda semualah yang bisa membantu dalam langkah perjalanan menuju dream, ayo kita sama-sama melangkah Pak Dadang, sukses untuk anda semua
oke pa alie. semua membutuhkan anda
waduh mas, belum lagi mikir pensiun, ini lulus aja belum. lha mending jadi pegawai negeri terima pensiun hehe ....
Saya udah putus dari 6 tahun yang lalu mas. saya cuma berbekal keyakinan bahwa selama kita hidup pasti ada rejeki. Manusia tinggal mengupayakan semaksimal mungkin...Blog Bisnis Online
artikel ini ada benarnya mas...disaat umur 55 mungkin bagi sebagaian orang adalah waktu untuk istirahat dan menunggu sampai ajal tiba, namun hidup tidak akan berhenti, dal hal yang paling menakutkan adalah menggantungkan hidup pada orang lain walaupun anak sendiri..artikel yang bermanfaat..thanks..
@Ayuzuricha
alangkah baiknya dipersiapkan mulai sekarang :) kan enak pensiun tapi freedom
@Mas Zam
terima kasih utk memberikan komentar disini, anda mengingatkan saya dan juga teman-teman yang lain, jalan kita bisa putus kapan saja, tidak mesti di KM 55, sukses untuk anda
@hanif
thanks atas kunjungannya
sukses dan sukses untuk anda semua
Mulai membangun aset yang mengalirkan pasif income merupakan salah satu cara agar aman di KM 55.
Oh ya Alie, URL redirect co.cc utk Forbis mohon dicek lagi. saya cek tak berfungsi dengan baik. dugaan saya karena ada kekeliruan saat setting di co.cc-nya.
terimakasih
@Joko Susilo
trima kasih pak Joko, sudah sempat mampir, thanks juga utk info redirect URL saya, secepatnya diperbaiki
salam kenal mas..
hidup memang perjalanan panjang yang tak yau apa yang akan kita temui selanjutnya,,
hidup juga seperti panggung sandiwara, iya kalo kita jadi pemain tp malah jd penonton aja..
artikelnya oke mas, nambah inspirasi buat saya pribadi...
sukses ya mas...
Salam kenal pak alie,
artikel yang bagus bisa menambah motivasi kita sebelum menemui kata" jalan anda di Km 55 :)
Sudah normal lagi URL co.cc-nya Mas Alie. Selamat berpromosi. Salam ACTION!
thank mas atas artikel bagusnya, sukses selalu ya
Seneng banget klo mampir ke Blognya Pa Alie...
Post a Comment